Berita

Gathering Paguyuban Hemodialisa RS Royal Surabaya

21 Mar 2019

Pada tanggal 10 Maret 2019, RS Royal Surabaya mengadakan kegiatan gathering bagi para pasien yang tergabung dalam Paguyuban Hemodialisa. Paguyuban Hemodialisa adalah kelompok pasien Hemodialisa (Cuci Darah) yang ada di RS Royal Surabaya. Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kedekatan antar sesama pasien hemodialisa dan memberikan edukasi.

Kegiatan terdiri atas hiburan yang disediakan oleh staff RS Royal Surabaya berupa acara musik dan nyanyi bersama dengan pasien. Tidak lupa juga dengan pemberian doorprize bagi para pasien yang beruntung, serta pemberian edukasi oleh Prof. Dr. M. Thaha, Sp.PD, KGH, PhD, FINASIM, FACP selaku dokter penanggung jawab Instalasi Hemodialisa RS Royal Surabaya dengan tema “Anemia pada pasien Hemodialisa” dan juga mengenai gizi pasien Hemodialisa oleh Ibu Ratri Prastiwi, Amd.Gz selaku ahli gizi RS Royal.

Di acara ini, RS Royal juga mengundang salah satu pasien yang berhasil memperoleh donor ginjal. Beliau memberikan sharing pengalaman beliau selama proses pemulihan setelah melakukan donor dan keluh kesah beliau selama proses penyembuhan. Diharapkan melalui sharing pengalaman ini, dapat meningkatkan semangat dan kebersamaan para pasien.

Komentar